Wednesday, February 8, 2017

Finger Puppets / Boneka Jari Flanel Profesi

Saya baru akrab dengan kain flanel ketika menjadi guru TK di Bogor,  sama akrabnya dengan menggunakan kertas. Betapa tidak, saat membuat aksesories anak bahannya flanel. Bikin spanduk flanel juga, name tag flanel, alat peraga untuk mengajar juga flanel. Tidak 100% berbahan flanel tapi akan selalu materi berbahan ini saya gunakan karena warnanya beraneka ragam, mudah diaplikasi serta gampang didapatkan.

Saya pernah mengerjakan permintaan teman, seorang guru yang pada saat pembagian raport kenaikan kelas ingin memberikan reward pada anak muridnya. Setiap anak dikelas didata cita-cita yg ingin mereka capai untuk kemudian dibuatkan boneka jari flanel profesi sesuai keinginan mereka.

Pembuatannya detail dan eksklusif karena ada nama anak di boneka jari tersebut. Berikut hasilnya :













If you can dream it, you can do it !



No comments:

Post a Comment