Thursday, February 2, 2017

Burung Merak Hantaran Kain Tenun Sambas


Suatu hari saya mendapat tantangan dari adik yg akan menikah berupa 2 tas besar berisi aneka macam barang yang harus saya ubah bentuk menjadi 14 kotak hantaran pernikahan. Oke, ini bahan-bahan yang saya artikan sarana bagi saya untuk praktek bebas.
Masalahnya bukan hanya membuat wadah hantarannya tapi yg tersulit adalah mengubah aneka barang tersebut menjadi bentuk yg berbeda. Salah sati diantaranya adalah kain tenun sambas khas kalimantan barat yg saya ubah menjadi burung merak ini. Hasilnya belum seperti yg saya harapkan, namun keindahan tenun benang emasnya yg nyata terlihat di dalam kotak ini sudah cukup memenuhi harapan saya. 

No comments:

Post a Comment